Wednesday, January 2, 2013

Manfaat Daun Salam bagi Kesehatan

Daun Salam lebih dikenal masyarakat sebagai bumbu untuk penyedap masakan untuk menggantikan garam dalam memberikan cita rasa yang khas.

Disamping itu ternyata daun salam dipercaya dapat menurunkan berat badan walaupun belum ada pembuktian secara ilmiah.

Zat Natrium Klorida yang terdapat didalam garam biila dikonsumsi dalam jumlah yang tepat dapat mencegah terkena penyakit gondok, tetapi apabila dikonsumsi secara berlebihan akan mengakibatkan tekanan darah tinggi dan juga stroke. Sehingga anjuran penggunaan daun salam dalam menggantikan rasa garam dalam setiap masakan dengan demikian dapat mengurangi resiko penyakit tekanan darah tinggi dan serangan jantung.
Khasiat Daun Salam
Manfaat dan Khasiat Daun Salam

Berikut dibawah ini khasiat dan manfaat dari daun salam bagi kesehatan yang tidak ada ruginya bila anda mau mencobanya.

1. Mengobati Kolesterol
Penyakit kolesterol merupakan salah satu jenis penyakit yang paling banyak diderita. Penyakit ini sangat berbahaya sebab biasanya penderita tidak memiliki keluhan apa-apa, namun tiba-tiba terkena penyakit stroke atau jantung. Ada berbagai macam cara yang bisa ditempuh untuk mengendalikan kolesterol, salah satunya adalah dengan menggunakan daun salam. Rebusan daun salam yang dikonsumsi setiap hari ternyata mampu mengontrol kolesterol jahat. Apabila Anda memiliki gangguan kesehatan terkait dengan kolesterol, tidak ada salahnya untik mencoba ramuan daun salam. Berikut ini resep ramuan daun salam untuk mengobati kolesterol:
Bahan :
    - Siapkan 7 lembar daun salam
    - Daun ceremai 30 gram direbus.
Cara pembuatan:
Rebus 600 cc air sampai air mendidih. Selanjutnya tambahkan daun-daunan tadi yang telah disiapkan dan tunggu rebusan sampai air tersisa kira kira 300 cc atau 1 gelas. Minum ramuan air rebusan daun salam tadi secara teratur.

2. Mengobati sakit Diare
Bahan :
    - Siapkan 15 lembar daun salam kemudian cuci sampai bersih.
Cara pembuatan:
Rebus semua daun salam dengan 2 gelas air sampai mendidih, selanjutnya tambahkan sedikit garam dan tunggu sampai air dingin. Kemudian saring air rebusan tadi dan diminum.

3. Mengobati Kencing Manis / Diabetes Mellitus
Bahan :
    - Siapkan kira-kira  7-15 lembar daun salam yang segar.
Cara pembuatan:
Rebus semua daun menggunakan 3 gelas air sampai mendidih dan biarkan rebusan sampai air tersisa hanya 1 gelas saja. Kemudian peras dan saring air rebusan, selanjutnya minum 2x sehari tiap sebelum makan.

4. Mengobati Asam Urat
Bahan :
    - Sediakan kira-kira 10 lembar daun salam yang masih segar.
Cara pembuatan:
Semua daun salam dicuci hingga bersih, kemudian direbus dengan 4 gelas air dan biarkan air mendidih dan hanya tersisa lebih kurang 2 gelas. Saring airnya dan diminum.

5. Mengobati Sakit maag (gastritis)
Bahan :
    - Siapkan kira-kira 15-20 lembar daun salam yang masih segar
Cara pembuatan:
Daun Salam dicuci hingga bersih dan direbus menggunakan 0,5 liter air , tunggu hingga mendidih selama 15 menit. Setelah mendidih tambahkan sedikit gula enau. Biarkan sampai dingin dan minum airnya. Dianjurkan minum ramuan ini setiap hari sampai sakit maag Anda  sembuh.


6. Mengobati penyakit tekanan darah tinggi dan stroke:
Bahan yang harus disiapkan:
    - Sediakan kira kira 30 lembar daun salam
    - 2 buah gelas air bersih
Cara pembuatan :
    - Rebus 2 gelas air hingga mendidih kemudian masukkan semua daun salam
    - Biarkan daun salam masak sampai tersisa air kira kira 1 gelas.
    - Ramuan sudah selesai. Sajikan ramuan bila sudah dingin.

Khasiat dan manfaat daun salam ternyata bermacam-macam hal ini dikarenakan daun salam mengandung rasa kelat yang terdiri atas kandungan flavonoid, tanin, dan minyak asiri (sitral, eugenol).

     "Pada dasarnya daun salam ini memberikan efek samping yang sedikit dan sangat aman ketika dikonsumsi dalam jumlah yang wajar untuk masakan. Akan tetapi dalam beberapa kasus daun salam akan menyebabkan beberapa efek samping antara lain : masalah pencernaan karena daun salam sulit untuk dicerna, lainnya adalah berdampak pada pernapasan untuk penderita asma. Efek samping lain yang pernah dicatat yaitu menyebabkan eksim di tangan dan wajah. Dari hasil praktisi paramedis ada yang menyatakan bahwa tidak menganjurkan konsumsi daun salam khusus pada masa kehamilan dan ibu menyusui dalam jumlah banyak. Akan tetapi karena kurangnya bukti ilmiah mengenai efek tidak baik dari daun salam ini masih menjadi perdebatan"

Daun salam memang tidak termasuk ke dalam kategori yang harus sangat diwaspadai dikarenakan sedikitnya kasus yang dicatat terkait dengan efek jelek daun salam. Kemungkinan anda yang mempunyai alergi ataupun ibu yang hamil dan menyusui, maka penggunaan daun salam dalam jumlah banyak sangat tidak dianjurkan sebagai pengobatan tradisional, tetap harus atas konsultasi dahulu dengan dokter alergi atau praktisi medis yang berkompeten.

No comments:

Post a Comment