Friday, December 14, 2012

Manfaat Jahe Bagi Kesehatan

Pada umumnya Jahe dikenal masyarakat indonesia sebagai campuran dalam bumbu masakan. Rasanya yang pedas disebabkan  oleh kandungan senyawa Keton(Zingeron). Masyarakat juga mengenal dengan minuman Jahe yang menurut mereka  berkhasiat untuk kesehatan tetapi mereka belum tau benar apa manfaatnya bagi kesehatan.

Zat yang terkandung di  dalam tanaman jahe antara lain Minyak atsiri zingiberena (zingirona), zingiberol, bisabolena, kurkumen, gingerol,  filandrena, dan resin pahit. Setiap kandungan zat itu memiliki manfaat yang berbeda untuk kesehatan. Berikut ini  beberapa manfaat dari tanaman jahe yang dirangkum oleh penulis, semoga bermanfaat.
Khasiat Jahe
Manfaat Jahe

Khasiat Jahe bagi Kesehatan:

1. Mencegah perasaan mabuk dalam perjalanan:
Caranya dengan mengkonsumsi minuman jahe sebelum mulai melakukan perjalanan, sehingga Anda tidak akan merasakan  mual apalagi sakit kepala yang sangat tidak menyenangkan selama masa perjalanan.

2. Mencegah rasa tidak nyaman pada perut.
Karena Jahe sangat baik bagi pencernaan dan memaksimalkan fungsi dari lambung untuk menyerap sari makanan.

3. Menyembuhkan luka bakar dan mengurangi rasa nyeri luka.

4. Bagi anda yang memiliki masalah pernapasan seperti flu dan batuk:
Cara I: Cobalah mencampurkan jahe dengan air hangat kemudian di minum.
Cara II : siapkan jahe segar kira-kira 500 gr. Kemudian Jahe diiris dan direbus dengan air lebih kurang 20 menit  dan tambahkan juga gula merah 100 gr. Ramuan ini diminum 4 - 5 kali sehari.

5. Mengobati sakit kepala:
Caranya : Merebus jahe dengan air mendidih untuk membuat teh jahe. Boleh ditambahkan madu, irisan buah jeruk atau  lemon. Bisa juga untuk membuat permen. Atau juga bisa dengan merendam kaki sampai pergelangan dalam air jahe  panas. Tambahkan garam dan cuka serta tambahkan air hangat secara bertahap terus menerus. Rendam sampai kaki  berubah menjadi merah, metode ini sanagat baik untuk menghilangkan sakit kepala dan batuk.

5. Menstabilkan tekanan darah pada tingkat normal
Caranya yakni merendam kaki dalam air jahe hangat selama 15 menit. Metode ini akan membantu sirkulasi darah dengan  cara refleksologi untuk menurunkan tekanan darah.

6. Menyembuhkan demam

7. Mengurangi pengeluaran keringat yang berlebihan.

8. Meredakan nyeri haid
Caranya dengan mengompres perut menggunakan handuk hangat yang sudah direndam dengan air teh jahe.

9. Dapat Meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

10. Bagi yang sering Galau
Minuman teh jahe ataupun air jahe dapat mengembalikan mood senang Anda yang berarti menghilangkan perasaan negatif  anda.

11. Meredakan Stress
Orang yang stress akan membuat asam lambung meningkat sehingga minum jahe hangat akan membantu meredakan steress  karena jahe memiliki kandungan antioksidan dan gingerol yang akan membersihkan lambung dari kelebihan asam.

12. Mengobati masalah pencernaan seperti buang-buang air dan maag.
Seorang ahli nutrisi Inggris, Alice Mackintosh menjelaskan bahwa jahe dapat membantu mengobati masalah pencernaan  sekaligus menstimulasi indera pengecap. Caranya campurkan air hangat dengan beberapa potongan lemon dan irisan  jahe.

13. Mengobati Nyeri pada Pinggang dan Punggung.
Caranya yakni rendam handung ke dalam air jahe hangat dan tambahkan sedikit garam dan sedikit cuka. Kemudian bilas  handuk tadi dan tempelkan di bagian yang terasa sakit. Tempelkan beberapa kali dalam keadaan handuk masih hangat.  Metoda ini dapat membantu melemaskan otot dan memperlancar sirkulasi darah sehingga rasa sakit menjadi berkurang.

14. Migren
Caranya merendam tangan ke dalam air jahe hangat selama kira-kira 15 menit.

15. Periodontitis.
Caranya : Berkumur dengan air jahe hangat disetiap pagi hari dan malam hari. Jika dirasa tenggorokan sakit atau  gatal, jahe hangat dapat ditambahkan garam dan gunakan 2-3 kali sehari.

16. Kerusakan gigi.
Caranya : BerKumurlah dengan jahe hangat pada setiap pagi dan malam hari.
Minumlah air jahe sebagai minuman sehari-hari akan membantu mencegah dan meringankan gejala gigi sakit.


Khasiat Jahe bagi Kecantikan:

1. Menghilangkan Jerawat, bintik hitam dan kulit kering
Caranya yaitu membasuh wajah dengan air jahe hangat pada setiap pagi dan malam hari. Bermanfaat untuk meringankan  sekaligus menghilangkan jerawat dalam waktu kurang lebih 60 hari. Selain itu bermanfaat menghilangkan bintik- bintik hitam wajah dan kulit kering.

2. Menghilangkan Ketombe, rambut rontok, keramas:
Caranya yaitu mengosok gosokan jahe mentah pada rambut dan kulit kepala. Kemudian dibilas menggunakan air hangat  jahe. Cara ini dapat membantu untuk mencegah rambut mudah rontok. Orang Tiongkok diCina memanfaatkan air jahe  hangat setiap mencuci rambut.

3. Melangsingkan perut setelah melahirkan.
Caranya yakni siapkan 3 sendok makan beras yang dikeringkan selama 3 jam. Siapkan 125 gram gula merah, 1 buah  kunyit kecil, satu sendok makan asem, jahe potong dan daun pandan. Kemudian semua bahan dimasukkan kedalam 3 gelas  air. saringlah ramuan tersebut. Kemudian rebuslah bubuk jahe, kunyit dan beras. setelah halus semua, tuangkan air  mendidih sedikit demi sedikit ke dalam rempah-rempah. saring ramuan dengan kain tipis yang bersih dan remas dengan  kapur. Tambahi garam secukupnya. Minum ramuan ini secara teratur jika kurang manis bisa ditambahkn gula.

4. Menghilangkan Bau Kaki.
Caranya yaitu menambahkan garam dan cuka ke dalam air jahe hangat. Lalu rendamlah kaki selama 15 menit. Kemudian  keringkan kaki menggunakan handuk dan taburkan bedak talek.

*** PERINGATAN PENGGUNAAN JAHE ***
Walaupun banyak sekali khasiat atau manfaat dari tanaman Jahe namun konsumsi Jahe tidak dianjurkan bagi ibu hamil  yang dapat menimbulkan bahaya bagi kandungan si Ibu.

No comments:

Post a Comment